Wednesday 22 May 2013

Cara Mudah Install Windows 8 dengan Menggunakan USB Flashdisk

Cara Mudah Install Windows 8 dengan Menggunakan USB Flashdisk
Seperti layaknya yang kita ketahui bersama, perusahaan Microsoft milik Bill gates belum lama ini kembali menelurkan Operating System terbaru. Dimana OS ini tentunya memiliki berbagai fitur menarik dengan berbagai macam kelebihan nya. OS tersebut diberi nama Windows 8. Namun demikian, pasti masih banyak yang bingung bagaimana cara menginstall Operating System terbaru ini di PC atau pun laptop. Nah, kalau begitu, kami akan mencoba membahas sedikit bagaimana cara mudah untuk instalasi Operating System tersebut.
Cara Mudah Install Windows 8 dengan Menggunakan USB Flashdisk Pictures
Sebenarnya cara menginstall Operating System ini ada 2, yaitu:
  • Install/Booting dengan menggunakan DVD
  • Install/Booting dengan menggunakan USB flashdisk
Namun dikarenakan ada teknologi computer yang tidak memiliki CD/DVD room seperti netbook, maka kami pilih saja cara install pilihan yang kedua, yaitu install dengan menggunakan USB flashdisk.
Sebelum kita memulai proses instalasi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan atau dipersiapkan, yaitu:
    • Prosedur penginstall-an ini berlaku untuk windows 8 standar dan windows 8 pro
    • Siapkan sebuah flashdisk (minimal 4 GB)
    • Sebuah ISO file windows 8
    • Akses ke sebuah komputer yang dapat bekerja dengan baik dan terinstall windows 7, windows xp, atau windows vista
    • Download software windows 7 USB/DVD download tool dan install pada komputer yang sudah disediakan tadi
Cat: Jangan khawatir dengan nama software nya yang menggunakan nama windows 7 dikarenakan
software ini dapat bekerja dengan sempurna utk proses instalasi windows 8
Setelah semuanya siap, maka lakukan langkah-langkah berikut:
    • Jalankan software windows 7 USB/DVD yang telah terinstall tadi
    • Nonaktifkan anti virus anda (apabila ada) agar tidak diblokir oleh si anti virus
    • Klik browse dan kemudian pilihlah file ISO windows 8 yang akan kita pakai dan klik next
    • Pilihlah USB device yang akan dijadikan sebagai installer nantinya
    • Pada tahap ini, flashdisk akan di format dan semua data yang terdapat di dalam nya akan hilang
Cat: Sebaiknya data di backup terlebih dahulu apabila terdapat data penting dalam flashdisk
    • Setelah flashdisk di format, tinggal ikuti saja langkah selanjutnya sampai langkah ke-4 dan tunggulah hingga proses nya selesai
    • Setelah semua selesai, sekarang flashdisk siap dipakai untuk install windows 8 pada laptop atau pun netbook

Cat: Namun sebelum mencolokkan USB flashdisk pada port netbook atau laptop dan sebelum
dihidupkan, terlebih dahulu setting bios harus diganti agar dapat booting melalui USB

0 comments:

Post a Comment